Sabtu, 21 November 2009

MERAKIT STO TAMIYA Mini4WD DESERT GOLEM GPA, UNTUK PERSIAPAN BERTANDING DALAM GRAND PRIX

Mobilan ini dibeli pada saat acara Grand Prix Pertama yang diselenggarakan di Pasar Festival Kuningan pada tanggal 31 Oktober 2009, mulanya hanya lihat-lihat saja digaleri Tamiya yang juga sebagai penyelenggara acara Grand Prix, yang membuat tertarik karena VS chassisnya berwarna putih cukup unik dan akhirnya tidak tahan lagi kepingin punya ,,,, yahhh,,,,,merogoh koce juga,,,,,,,,, hehehe,,,.
Tidak hanya pada Box Tamiya Desert Golem GPA saja yang dapat mengeluarkan kocek, tetapi assesories original berupa : Bemper depan (frp), bemper belakang, tiang stabil, roler teplon/plastik dan roler logam, bearing NSK dll, jadi tertarik untuk sekalian dibayar dengan harapan siapa tahu ada acara tanding besok-besok saya bisa ikutan dan bisa jadi Jawara,,,,,,yeah,,.
Mula-mula dirakit sesuai belanjaan yaitu dengan memasang bearing pada semua as roda/velk sebanyak 4 buah, memasang bearing pada gear box 1 buah (untuk roda gigi), bemper depan (frp), bemper belakang, pasang tiang stabil, memasang bearing pada roler teplon/plastik dan roler logam, pada tiang stabil depan roler disusun menumpuk dengan pasangan roler teplon/plastik dibawah dan roler logam diatasnya, dan juga dengan pasangan yang sama untuk bemper belakang.
Dan tidak sabar langsung saya tes,,, ternyata hasilnya mobilan blom stabil dan masih mau terbang/keluar dari jalur.
Akhirnya setelah setingan saya rubah dan ditambahkan roler alumunium pada bemper depan pada posisi paling bawah, sehingga untuk bemper depan masing-masing terpasang 3 buah roler dengan susunan : roler alumunium, roler teplon/plastik, roler logam/besi + pipa pembatas(paling atas), dan pada bemper belakang dipasang pipa pembatas antara roler teplon/plastik dan roler logam/besi.
And langsung dilakukan tes ulang dalam sirkuit ternyata hasil rakitan terakhir lebih stabil, mobilan tidak lagi keluar/lompat dari sirkuit.
Dari hasil merakit dan menguji, ternyata ada beberapa pengalaman yang perlu dibagi pada mini4wd lovers al : - Pertama jika menggunakan bearing merek NSK, as roda akan tertanam pada veleg roda lebih sedikit, ini dikarenakan bearing NSK mempunyai ketebalan lebih dibandingkan dengan menggunakan bearing dari produk Tamiya ori/asli (+/- 2,5 mm), dan jalan keluarnya adalah dengan menggantikan as roda yang lebih panjang, sehingga pada kecepatan tinggi roda tidak terlepas. Kedua dengan memasang pipa yang berfungsi sebagai pembatas roler bawah dan atas pada tiang stabil bemper belakang akan menambah kestabilan mini4wd. Yang terakhir adalah dalam memasang tiang stabil pada bemper depan kemiringannya terjaga (condong kedepan sesuai chassis), dan pada bemper belakang terpasang tegak lurus. Selamat mencoba ,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,

2 komentar:

  1. tapi kalo lomba sto tamiya/ sto auldey, roller alluminium ga boleh loh bro, kecuali pemberat boleh, dan diameternyapun hrs lbh kecil dari roller utama. btw, sy naksir nih sm VS chassis putihnya, kereeennn...
    ok bro, sukses terus mini 4wd nya, salam buat tmn2 di medan ya.. ^_^

    BalasHapus
  2. ok, thx salam untuk cantigi n group

    BalasHapus